PGRI Kabupaten Mamuju Tengah Gelar Upacara Peringatan HGN Ke-29 Sejumlah Guru Dapat Penghargaan

    PGRI Kabupaten Mamuju Tengah Gelar Upacara Peringatan HGN Ke-29 Sejumlah Guru Dapat Penghargaan
    Foto Sejumlah Guru Yang Dapat Penghargaan Di HUT PGRI ke-77 dan HGN Ke-29

    Mamuju Tengah - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Mamuju Tengah menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 dan Hari Guru Nasional yang ke-29 bertempat di halaman Kantor Bupati Jumat 25/11/2022.

    Asisten bidang Pemerintahan dan administrasi Publik Bahri Hamzah bertindak Sebagai Pembina dan Yunus Kelo S.Pd, M.Pd sebagai Pemimpin Upacara serta dihadiri Ratusan Guru yang ada di Kabupaten Mamuju Tengah 

    Melalui Asisten bidang Pemerintahan dan Administrasi Pidato Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Riset dan Teknologi Nadim Makarim dibacakan didepan seluruh Peserta Upacara yang bertema Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar.

    "Tiga tahun yang lalu, kita melepas jangkar dan membentangkan layar kapal besar bemama Merdeka Belajar. Ribuan pulau dari Sabang hingga Merauke sudah kita lewati, laut dengan ombak tinggi dan angin kencang sudah kita hadapi, " tutur Nadiem dalam pidatonya yang dibacakan Asisten bidang Pemerintahan dan Administrasi Publik.


    Lanjutnya, didorong oleh kemauan untuk berubah, meninggalkan kebiasaan-kebiasaan lama yang tidak lagi sesuai dengan tantangan dan kebutuhan zaman. Hal ini juga didorong oleh semangat untuk terus berinovasi, menciptakan perubahan dan kebaruan.


    "Mungkin di antara kita sampai hari ini masih ada yang ragu untuk melakukan perubahan dalam proses pembelajaran di kelas atau dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin satuan pendidikan. Memang, pada dasarnya tidak ada perubahan yang membuat kita nyaman. Jika masih nyaman, itu artinya kita tidak berubah, " pesan dia.


    Salah satu platform Merdeka Belajar yang diluncurkan untuk guru adalah Merdeka Mengajar yang kini sudah diunduh 1, 6 juta guru pengguna. Program lain adalah Guru Penggerak, yang mengutamakan murid dalam setiap keputusannya. Guru Penggerak ini sudah merangkul dan menggerakkan 50 ribu guru yang jadi motor belajar mengajar di sekolah.

    Terpantau Kegiatan Upacara dirangkaikan pemberian Penghargaan Kepada Guru yang berprestasi sala satu diantaranya Yunus Kelo mendapat Penghargaan Sebagai Pencipta Lagu Mars Dinas Pendidikan Kabupaten Mamuju Tengah.

    Turut Hadir Ketua DPRD Kabupaten Mamuju Tengah Dr.H.Arsal Aras SE, M.Si, Kadis Pendidikan Dr.H.Busdir S.Pd, M.M, Wakapolres, Kepala OPD dan Tamu undangan lainnya.

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    Peserta Berpakaian Adat Warnai Lomba Karaoke...

    Artikel Berikutnya

    Senam Kreasi Kaka Enda Dari PGRI Kacamata...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah

    Ikuti Kami